Review League of Legend: WildRift (CBT)

Oleh: Risal Maulana | 28 september 2020

Closed beta test (CBT) League of Legend: WildRift telah dimulai beberapa hari yang lalu regional asia tenggara, tidak semua orang bisa mengikutinya hanya orang-orang yang mendapat undangan saja. Maka dari itu saya selaku yang mendapat undangan tersebut ingin memberikan sedikit review saya setelah bebarapa hari memainkan LoL: wildrift, sebelumnya saya akan memberikan informasi perangkat yang saya gunakan. Saya menggunakan Handphone Redmi 5A dengan spesifikasi CPU: snapdragon 425, RAM: 2gb, Storage: 16gb dengan catatan saya telah mengcustom ROM menjadi pixel experience android 10, berikut review saya.

1. Kelancaran

gameplay

Dengan spesifikasi diatas game ini bisa berjalan dengan lancar di 27-30fps, tidak ada framedrop jika anda menyetel grafis rata kiri atau setting low. walaupun membuat mata kurang nyaman saat bermain namun ini sangat playable, dengan begini game LoL: WildRift bisa dimainkan di HP low end atau HP kentang.

2. Grafis

grafis

Untuk grafis di game ini sangat spesifik karena saya cek hp saya dapat menyetel setting ultra, yaa.. ultra namun akan sangat sering terjadi framedrop. Lalu kenapa HP kentang saja bisa setting ultra?, karena adanya fitur resolusi nah HP saya hanya dapat resolusi rendah tidak dapat ditingkatkan lagi dan ini jugalah yang membuat bisa setting ultra namun tetap burik.

3. Home page atau Loby

lobby

Untuk homepage ini sedikit membuat saya bingung lantaran saya baru di LoL: wildrift dan juga dikarenakan UI nya tidak menyertakan title disetiap icon-icon yang mana kurang familiar untuk pemain baru.

4. Matchmaking

matcmaking

Matchmaking menurut saya cukup lumayan cepat mungkin ini karena LoL: wildrift adalah salah satu game mobile yang di tunggu-tunggu dan sekiranya jika sudah rilis global Matchmaking akan menjadi jauh lebih cepat.

5. Champion

champion

Champion adalah karakter yang kita gunakan dalam battle atau biasa disebut Hero, mungkin untuk pemain lama atau pemain yang sudah bermain duluan di PC tidak akan bermasalah akan tetapi untuk pemain baru tentu saja akan sedikit kebingungan dan butuh untuk mempelajari Champion terlebih dulu. Sejauh ini sudah ada 42 dengan skin minimal 1 pada setiap Champion.

6. Hukuman AFK

AFK

Saya mencoba untuk AFK dalam battle dan hukumannya cukup berat saya diban selama 1 jam dalam battle, namun menurut saya ini sangat setimpal karena jika ada teman 1 tim AFK itu sangat menyebalkan.

Kesimpulan

game ini masih tahap CBT tentu masih akan mengalami banyak perubahan dan tentu dengan mempertimbangakn masukan masukan yang ada, untuk itu kita tingal menunggu saja rilis globa saya tidak tahu tepatnya mungkin tidak lama lagi, semoga.

Share on:

g+ li p